Menu

14 Oktober, 2012

Event Tanda Tangan Official Guide Book "Love JKT48"

Mulai tanggal 13 Oktober 2012 kemarin, event tanda tangan pertama dari JKT48 digelar. Sesuai dengan rule 48 family, member JKT48 hanya boleh membubuhkan tanda tangan di merchandise resmi 48 family. Dan di event kali ini yang ditandatangani adalah 1st Official Guide Book JKT48 berjudul "Love JKT48", buku yang rilis sejak bulan lalu dan mengundang banyak fans untuk membelinya.
Namun tak sembarang fans bisa mendapatkan tanda tangan dari sang oshimen. Hanya fans yang membeli buku tersebut pada tanggal 14 - 17 September 2012 di teater JKT48 sajalah yang boleh mengikuti event spesial ini, karena pada tanggal itu fans yang membeli buku "Love JKT48" di teater JKT48 mendapatkan tiket tanda tangan yang menjadi persyaratan untuk mengikuti event ini.

Insert Pagi Trans TV edisi 14 Oktober 2012 meliput dan menayangkan kegiatan ini. Berikut videonya dari kanal Youtube drymale


Selain meliput kegiatan ini, Insert Trans TV juga mewawancarai beberapa member JKT48 seperti Stella, Mova, Sonya, Jeje dan Ochi soal kesan-kesan mereka terhadap fans dan berbagai konflik yang terjadi di antara member, namun tetap menjadikan mereka kuat sampai sekarang JKT48 berumur hampir setahun.

Di Event ini, member memiliki barisan antrean tersendiri untuk fans yang akan meminta tanda tangan mereka, jadi bisa terlihat jelas mana member yang terkenal maupun kurang terkenal, dilihat dari banyaknya fans yang mengantre. Agak mirip dengan sistem acara akushukai (jabat tangan) milik AKB48. Berikut beberapa foto mengenai acara ini, baik dokumentasi dari manajemen langsung maupun beberapa fans yang menghadiri acara ini.

Sungguh fans yang luar biasa, dengan kaki yang masih cedera (atau malah cacat? admin tidak tahu jelas) tetap rela mengantre untuk mendapatkan tanda tangan Cindy. Admin sangat terharu melihat foto ini
Tanda tangan Diasta JKT48 di halaman belakang buku "Love JKT48" milik fansnya
Dokumentasi dari official JKT48. Terlihat Gaby tersenyum ramah untuk fans yang ingin meminta tanda tangannya
Antrian Frieska sepi :(
Terlihat dia agak bosan menunggu fans yang ingin meminta tanda tangannya
Tetap semangat Frieska!

Antrian event tanda tangan kali ini, wah ada yang antreannya kosong melompong! Antrean Siapa ya?

Melody yang center JKT48 pun sempat merasakan antreannya sepi loh! Ini terjadi di sesi tanda tangan kedua di siang hari. Di sesi pertama pada pagi hari, ia sudah mendapatkan tiga baris fans penuh yang meminta tanda tangannya. Perbedaan sesi ternyata berpengaruh juga pada antusisasme fans

Tanda tangan Melody di salah satu buku "Love JKT48" milik fansnya, di rubrik Ultimate Delusional Project, rubrik yang paling difavoritkan di buku ini

Tanda tangan Ghaida di buku "Love JKT48" milik salah satu fansnya yang berasal dari Amerika Serikat bernama Emma. Emma menitipkan bukunya kepada temannya di Indonesia untuk ditandatangani Ghaida. Cool!

Tanda Tangan Ochi di salah satu buku "Love JKT48" milik fansnya
Tanda tangan Stella di OGB admin AKB48 Indonesian Forum, Steve Sakurasi

Dokumentasi dari official JKT48. Nabilah tampak serius menandatangani buku fansnya. Kabarnya antrean untuk Nabilah sangat ramai

Tampaknya event tanda tangan pertama dari JKT48 ini berjalan sukses ya! Buat yang belum bisa mengikuti event ini, jangan berkecil hati, masih ada kesempatan lain :)

Keep cheering for our idols!

Bergabunglah di grup ★JKT48 no Fansu!★ untuk saling berbagi informasi, keceriaan dan pengalaman tentang JKT48 antar sesama fans JKT48!

3 komentar:

  1. hiks sayang ane beli OGBnya di gramedia T.T pngn tnda tangan nabilah ma sonya komen back yaw

    BalasHapus
  2. ane lebih sedih beli tanggal 14 tpi tiketnya lupa dimasukin ke tempat undian, jdi tu 2 tiket ane masih megang, gimana ni gan ada yg bisa bantu? ane dah nanya ke official lewat gmail dibalesnya malah tiket teater langsung 2 tiket lagi.

    BalasHapus

Fans yang baik akan selalu berkomentar dengan baik :)
Kalau gak punya akun Gmail, pilih aja Name/url, terus isi dengan nama dan alamat facebook/twitter kalian...
Silakan berkomentar :)