Berikut adalah video acara Mel's Update edisi 12 Februari 2013, video full segment tanpa iklan berdurasi 38 menit dari kanal drymale
Acara ini terbagi dalam 5 segmen, dan admin akan mereview per segmennya
Segmen 1, durasi 0.00 sampai 15.10
JKT48 membuka acara dengan lagu Heavy Rotation, Beby menempati posisi center. Terdengar ada sayup-sayup teriakan dari sedikit fans. ya, kabarnya hanya ada sedikit fans yang ikut menyaksikan tapping kali ini. Ternyata kameramen ANTV cukup baik dalam mengambil gambar, sering close up member, begitu juga switchernya yang pandai memilih gambar yang menarik. Tidak mengecewakan seperti kameramen MNC Group
Setelah perform, Indra Bekti mencoba menyapa JKT48 dengan bahasa Jepang (dan juga bahasa Jawa :D), serta memanggil satu per satu member JKT48 dengan nama lengkapnya. Momen ini bisa dilihat di menit 05.05 - 07.40
Member pun dipersilakan duduk dan mulai diajak berbincang oleh Indra dan Melanie. Mulai dari pembahasan yang ringan seperti penyebutan nama JKT48 yang benar, kekaguman Melanie akan begitu banyaknya fans JKT48, lalu mulai ke pembahasan serius seperti terbentuknya JKT48, konsep sister group di 48 family, persyaratan audisi JKT48, peraturan dilarang berpacaran, jumlah member, dan konsep penampilan panggung JKT48. Momen-momen tersebut bisa ditonton di menit 09.40 - 14.20, dimana Kinal Shania dan Ve yang lebih banyak menjawab pertanyaan
Ciri khas Mel's Update adalah mengambil salah satu berita yang menarik tentang bintang tamu di internet dan membahasnya di acara tersebut. Berita pertama yang dibahas adalah artikel "JKT48 : Kita bukan apa-apa tanpa fans". Namun sebelum dibahas, segmen pertama harus diakhiri dulu (menjelang akhir segmen Melanie sempat menyinggung rok pendek para member :D)
Segmen 2, durasi 15.15 - 21.43
JKT48 mengawali segmen ini dengan memakai bando bertuliskan nama masing-masing member dan menanggapi artikel yang sebelumnya sudah disebutkan. Sonya menjelaskan, "Kita idol group yang berkembang bersama fans. Dari awal perjuangan kita, dari kita belum bisa menyanyi atau dance, fans sudah memperhatikan dan memberi kita dukungan, hingga sekarang, Jadi idola dan fans nya berkembang bersama-sama". Good answer from Panda. Momen ini bisa dilihat di durasi 15.20 - 17.00
Pembahasan mulai masuk ke topik berat, seperti oknum fans suatu musisi yang menganggap idolanya seperti Tuhan (agama Cherrybelle), artikel berita yang menjelaskan Achan bisa tidur sampai 22 jam, persaingan antar sister group, dan pengalaman JKT48 di Jepang. Momen-momen ini bisa ditonton di menit 17.00 - 20.30
Setelah berbincang-bincang, ternyata ada telepon dari seseorang yang mengaku fans JKT48, dan oshinya adalah Ve. Perbincangan lewat telepon berlanjut di segmen ketiga
Segmen 3, durasi 21.45 - 26.55
Perbincangan dengan sang fans misterius berlanjut, dan setelah mengobrol beberapa saat, akhirnya diketahui bahwa si penelepon adalah Marcel Chandrawinata. Sebelumnya Ve sempat menjelaskan bahwa ia juga seorang fans Marcel, karena ia mengagumi kemampuan akting Marcel, posturnya yang tinggi, dan Ve juga suka lelaki kembar. Perbincangan dengan Marcel terus berlanjut sampai akhir segmen
Perbincangan antara Marcel dan Ve ini memang sangat menarik dan tentu mengagetkan sebagian besar fans JKT48, terutama yang oshinya Ve. Tapi ketahuilah teman-teman bahwa semua itu hanyalah gimmick, alias sudah direncanakan oleh pihak ANTV sebelumnya. Jadi saran admin jangan terlalu percaya dengan segala gombalan Marcel dan pengakuannya, karena itu adalah permintaan pihak ANTV untuk membuat acara menjadi lebih menarik. Meskipun hanya perbincangannya saja yang direncanakan, soal Ve mengagumi Marcel atau sebaliknya, itu bisa saja benar-benar terjadi, karena kita tidak tahu isi hati mereka, kan ? :)
Yang penting, selama Ve di JKT48, maka Ve belum bisa berpacaran. Jadi buat fans Ve jangan galau ya :D
Segmen 4, durasi 27.00 - 30.08
Segmen ini adalah segmen Mak Kepo, yaitu si Mak Kepo (Aming) memberikan pertanyaan yang aneh-aneh ke bintang tamu. Kali ini yang kebagian pertanyaan adalah Sendy. Segmen ini mirip segmen questions of life di Hitam Putih Trans 7 tapi pertanyaannya lebih aneh
Segmen 5, durasi 30.10 sampai selesai
Di segmen terakhir ada segmen "Siapa yang paling", jadi para member akan ditanya oleh Melanie dan Indra siapa yang paling ...?
Nabilah dan Jeje disebut member sebagai member paling cantik, Sonya disebut member paling mengganggu, Shania disebut member yang paling disiplin / on time, Rena disebut member paling ribet, dan Nabilah dan Sonya disebut member paling sering kentut. Momen penuh keceriaan ini berlangsung dari awal segmen sampai menit 33.55
JKT48 pun menutup acara dengan membawakan lagu Baby! Baby! Baby!, seperti biasa jika tidak ada Melody maka Sonia yang menjadi center di lagu ini. Member tampil cukup baik meskipun hanya sedikit fans yang datang langsung ke studio
Secara keseluruhan, talkshow Mel's Update adalah acara yang santai, ceria, namun berbobot. Kita bisa lihat para member bisa lepas berekspresi sepanjang acara, Indra dan Melanie bisa membuat acara menjadi benar-benar hidup. Namun juga berbobot karena ada beberapa topik bahasan yang serius seperti konsep sister group, persaingan antar sister group, sampai oknum fans yang menganggap idola seperti agama. Menurut admin kekurangan acara ini hanyalah karakter Melanie yang terlalu ceplas-ceplos sehingga banyak kalimat yang harus disensor
Bergabunglah di grup ★JKT48 no Fansu!★ untuk saling berbagi informasi, keceriaan dan pengalaman tentang JKT48 antar sesama fans JKT48!
Ingin mengenal lebih jauh tentang Takahashi Minami dan AKB48? Ayo segera pesan buku "Tribute to Takahashi Minami - The Untold Story of AKB48's Leader" ! 50 pembeli pertama akan mendapatkan bonus spesial! Pesan disini
keyeeeeenn,tp sayang gk nntn yg bag ve hahah komen back y
BalasHapus